Cara Melunasi Pinjaman Online Ketika Sudah Terlilit Hutang, Baca Dulu!

Cara Melunasi Pinjaman Online Ketika Sudah Terlilit Hutang, Baca Dulu!

Diposting pada

Tidak ada satu pun manusia di dunia ini yang ingin terlilit hutang. Akan tetapi kalau sudah terlanjur terbelit dengan masalah hutang, apa yang dapat dilakukan untuk keluar dari masalah tersebut? Ada beberapa cara melunasi pinjaman online ketika sudah terlilit hutang yang Anda bisa lakukan.

Melalui cara ini satu per satu masalah hutang Anda akan terselesaikan. Anda bisa langsung simak informasi selengkapnya tentang cara melunasi pinjaman online ketika sudah terlilit hutang berikut ini!

Cara Melunasi Pinjaman Online Ketika Sudah Terlilit Hutang

Fokuslah untuk membayar utang Anda

Jika sebelumnya Anda pernah mengajukan pinjaman kepada aplikasi pinjaman online, maka aspek yang menjadi salah satu konsekuensinya adalah utang yang berkemungkinan mengalami penumpukan. Karena itu, perlu juga untuk Anda bertanggung jawab membayar tagihannya secara rutin sampai utang Anda tersebut lunas.

Pastikan untuk Anda berusaha penuh memprioritaskan keuangan dalam membayar utang di setiap kali Anda mendapatkan penghasilan atau pendapatan. Pastikan jangan sampai Anda terlupa karena jika Anda kelupaan membayar utang maka bisa dipastikan utang Anda akan mengalami pembengkakan.

Dengan menjadikan utang sebagai prioritas, maka gaya hidup Anda dapat ditekan sementara waktu untuk berhemat. Pastikan juga Anda menekan semua hasrat dan keinginan Anda untuk berbelanja berbagai macam keperluan seperti sepatu baru, baju baru atau yang lainnya. Utamakan penghasilan untuk Anda gunakan dalam membayar tagihan yang perlu diselesaikan segera mungkin.

Carilah pemasukan tambahan

Agar Anda mendapatkan penghasilan tambahan, Anda dapat bekerja sampingan diluar pekerjaan utama Anda. Penghasilan tersebut dapat Anda pakai untuk menutupi utang Anda dari pinjaman online. Kini berbagai macam jenis pekerjaan sampingan dapat Anda lakukan seperti jualan online atau offline dan sebagainya.

Jika memang memungkinkan, pekerjaan sampingan yang sesuai dengan hobi dan kemampuan Anda dapat Anda jalankan tanpa mengganggu pekerjaan utama Anda.

Pastikan jangan gali lubang tutup lubang

Pastikan jangan sekali – kali Anda melakukan aksi gali lubang tutup lubang sebagai cara melunasi pinjaman online Anda. Hal ini tidak akan menyelesaikan masalah karena masalah yang satu diselesaikan, akan timbul masalah lainnya yang harus Anda hadapi.

Pastikan Anda menjadi nasabah yang bijak sebelum mengajukan pinjaman. Ketika sudah mendapat pinjaman pastikan Anda punya cara untuk melunasinya. Kelola utang dan keuangan Anda secara bijak agar tidak sampai terlilit hutang.

Jika Anda kebetulan mencari pinjaman online terbaik yang legal, baca : Daftar Pinjaman Online Terbaik dan Terpercaya 2020 di Indonesia

Hitung kepemilikan aset Anda

Coba data aset atau barang berharga yang Anda miliki seperti kendaraan bermotor, gadget, simpanan emas atau barang elektronik lainnya. Berbagai macam barang berharga tersebut dapat Anda gadai atau jual supaya mendapatkan dana tunai tambahan yang dapat dipakai untuk melunasi utang pinjaman Anda supaya tidak sampai menggunung.

Jika Anda sudah terlanjur terlilit utang pinjaman online dan kemudian sampai mendapatkan terror atau gangguan ketika proses penagihan berlangsung, jangan ragu untuk sesegera mungkin melaporkan kepada pihak kepolisian tentang apa yang sedang Anda alami.

Ada banyak bentuk terror yang biasanya dilakukan oleh pihak penagih. Jika Anda bahkan sampai menerima perlakuan tidak menyenangkan dan terror yang dilakukan berlangsung terus – menerus, maka Anda bisa segera melakukan tindakan.
Ada beberapa cara untuk melaporkan terror penagihan hutang yang Anda alami kepada pihak kepolisian. Langkah – langkahnya sebagai berikut :

  • Pertama – tama Anda harus kumpulkan semua bukti terror, ancaman, intimidasi atau hal lain yang membuat Anda merasa terganggu, tertekan dan tidak senang dengan perlakuan tersebut
  • Datang dan buat laporan di kantor polisi terdekat di wilayah Anda
  • Adukan ke situs resmi OJK melalui laman https://konsumen.ojk.go.id/formulirpengaduan atau laporkan ke situs aduankonten.id

Alangkah lebih baiknya sebelum Anda pusing dengan cara melunasi pinjaman online dan agar tidak sampai terjadi hal – hal yang tidak diinginkan karena hutang, baiknya Anda pastikan menghitung dulu kemampuan Anda membayar hutang.

Namun jika Anda sudah hitung dan Anda merasa kapasitas Anda mumuni, maka baca : Cara Mengajukan Pinjaman Online Langsung Cair, Cek Disini!

Apakah dengan hutang yang Anda ajukan Anda memiliki kemampuan untuk membayarnya atau tidak. Kemudian jika Anda harus meminjam uang secara online melalui aplikasi pinjaman online, pastikan aplikasi pinjaman online tersebut benar – benar aplikasi resmi yang sudah terdaftar di OJK.

Karena itu sebelum mengunduh aplikasi pinjaman online, alangkah lebih baiknya jika Anda cek dulu legalitas perusahaan penyedia jasa kredit online tersebut. Caranya sebagai berikut :

  • Pertama – tama cek perusahaan pinjaman online secara legal di laman ojk.go.id
  • Klik di bagian ‘Berita dan Kegiatan’
  • Klik di bagian ‘Publikasi’
  • Klik ‘Daftar Fintech Terdaftar di OJK’
  • Kemudian terakhir, lakukan pengecekan atas perusahaan pinjaman online yang legal atau resmi melalui laman www.sikapiuangmu.ojk.go.id

Baiknya sebelum Anda mengajukan pinjaman online, perhatikan legalitas penyelenggara pinjaman online tersebut. Kemudian lakukan perbandingan serta juga sekaligus perencanaan cara melunasi pinjaman online Anda secara bijak agar tidak sampai berdampak buruk akibat pinjaman online yang Anda ajukan.