Tips Memulai Bisnis Online Shop Paling Efektif yang Harus Dipahami Pemula
Tips Memulai Bisnis Online Shop Paling Efektif yang Harus Dipahami Pemula

Tips Memulai Bisnis Online Shop Paling Efektif Untuk Dipahami Pemula

Diposting pada

Bisnis online shop sekarang ini menjadi salah satu ide bisnis yang banyak dijalankan karena banyak orang berpikir bahwa memiliki bisnis online shop berpotensi memberikan berbagai macam keuntungan.

Selain tidak menyita waktu, dengan menjalankan bisnis online shop pelaku usaha tidak perlu menyewa ruko atau tempat usaha sehingga beban operasional usaha lebih ringan.

Jika Anda juga tertarik untuk memulai bisnis online, agar tidak sampai salah langkah ada beberapa tips memulai bisnis online shop paling efektif yang Anda bisa jalankan. Melalui tips ini tentu memulai bisnis online shop tidak akan terlalu berat bagi Anda. So, pahami dan terapkan!

Tips Memulai Bisnis Online Shop Paling Efektif

Tips Memulai Bisnis Online Shop Paling Efektif yang Harus Dipahami Pemula

Menentukan produk yang akan dijual

Tips memulai bisnis online shop paling efektif yang pertama perlu Anda lakukan adalah menentukan dulu produk apa yang Anda akan jual. Cara ini menjadi cara yang paling mudah untuk memulai bisnis dan memang menjadi kewajiban Anda sebelum memulai suatu bisnis.

Menentukan produk yang akan dijual

Tanpa mengetahui produk apa yang akan Anda jual bisa dipastikan Anda tidak bisa fokus terhadap tujuan dan trik marketing yang Anda bangun. Menentukan produk apa yang akan Anda jual juga sekaligus menjadi suatu cara menetapkan brand image Anda.

Sangat dianjurkan agar Anda memastikan bahwa produk yang akan Anda jual tersebut memang produk yang Anda minati, Anda kuasai dan pastinya Anda sangat paham tentang kelebihan dan kekurangan produk tersebut.

Hal tersebut penting karena tentu saja tanpa Anda tahu kelebihan dan kekurangannya, akan sulit bagi Anda untuk mempromosikan produk Anda dan mengenalkannya lebih jauh ke khalayak ramai.

Mencari dan menentukan supplier

Jika memang Anda tidak memproduksi suatu produk sendiri, maka hal selanjutnya yang Anda harus lakukan adalah mencari dan menentukan supplier.

Jangan gegabah dalam memilih supplier. Pastikan Anda menyisihkan waktu yang cukup dalam memilih supplier dan pertimbangkan secara matang dalam pemilihan suppliernya karena hal tersebut sangat krusial bagi bisnis online yang Anda jalankan.

Beberapa faktor penting dalam penentuan supplier yang tepat diantaranya sebagai berikut :

  • Pertimbangkan lokasi supplier. Perhatikan jarak dari tempat mereka ke tempat Anda
  • Cari tahu berapa harga yang mereka tawarkan
  • Pertimbangkan ketersediaan stok barang yang akan Anda jual
  • Perhatikan kemudahan dan kelancaran komunikasi dengan supplier tersebut. Jika jaraknya dekat namun komunikasinya tidak lancar, urungkan niat Anda memilihnya.

Foto produk Anda semenarik mungkin

Foto produk Anda semenarik mungkin

Anda harus paham tentang “the power of photos”. Karena itu pastikan Anda tidak meremehkan aspek foto untuk menarik minat pembeli agar membeli produk Anda. Sebelum Anda membuat foto produk, Anda bisa mencari contoh foto produk yang menurut Anda sesuai konsepnya dengan konsep produk Anda.

Perhatikan bagaimana pengaturan cahaya, pengaturan warna dan sebagainya. Tak ada salahnya Anda mencontoh konsep foto produk tersebut untuk diaplikasikan diproduk Anda.

Pastikan produk Anda adalah produk yang berkualitas

Pastikan produk Anda adalah produk yang berkualitas

Ketika usaha Anda dijalankan dengan sistem online maka itu artinya bahwa pembeli hanya dapat melihat produk Anda dari foto dan dari keterangan yang Anda berikan. Karena itu pastikan foto, keterangan dan produk aslinya harus searah dan kualitasnya memang sama.

Jangan sampai fotonya bagus karena hasil comot sana sini, keterangannya baik karena dikarang dengan indah namun produk aslinya tidak sesuai apa yang Anda sampaikan. Hal tersebut akan mengecewakan pelanggan dan bisa dipastikan akan membuat pelanggan Anda tidak akan pernah repeat order untuk membeli produk yang Anda jual.

Itulah berbagai macam tips memulai bisnis online shop yang paling efektif dan harus dipahami pemula. Terapkan tips diatas agar bisnis online Anda berjalan lancar dan tanpa hambatan apapun.

Baca tips bisnis terbaik lainnya seperti: