Fitur QRIS BRI

Fitur QRIS BRI di Aplikasi BRImo, Cek Di Sini!

Diposting pada

Fitur QRIS BRI yang bisa kita temukan di aplikasi BRImo merupakan sebuah fitur yang dihadirkan sebagai standarisasi pembayaran baru memanfaatkan metode QR code dari Bank Indonesia. Dengan adanya fitur ini, proses transaksi melalui QR code bisa berjalan lebih mudah, cepat dan keamanannya pun terjaga.

Penggunaan QRIS sebagai standarisasi pembayaran digital terbaru cukup mudah. Kelebihan fitur ini cukup banyak meski harus kita akui kekurangannya juga ada. Informasi selengkapnya tentang fitur QRIS BRI bisa Anda simak dalam ulasan berikut!

Fitur QRIS BRI di Aplikasi BRImo

Fitur QRIS BRI

Sebagai sebuah metode pembayaran digital terbaru yang memudahkan, pelaku bisnis bisa memanfaatkan QRIS BRI untuk pembayaran. Jadi pemilik bisnis hanya perlu menyediakan QR code pembayaran kemudian konsumen dapat melakukan scan code QR yang tercantum ketika akan membayar.

Kelebihan fitur ini cukup banyak, namun sebagaimana metode pembayaran digital yang baru karena QRIS juga ada kekurangannya.

Kelebihan fitur QRIS BRI

Adanya fitur QRIS BRI memberikan cukup banyak kemudahan bagi nasabah BRI dan pastinya memiliki cukup banyak kelebihan. Beberapa kelebihan yang bisa didapatkan dengan keberadaan QRIS BRI di antaranya :

1. Transaksi bisa dilakukan secara mudah dan cepat

Berbagai transaksi pembayaran non tunai bisa dilakukan dengan sangat cepat dan mudah. Hal tersebut terjadi karena proses transaksi yang hanya memerlukan aktivitas scan QR code yang tersedia dan melakukan konfirmasi atas pembayaran yang dilakukan.

Cukup dengan langkah sederhana tersebut, proses pembayaran pun selesai dan aman. QRIS sendiri dapat diterima oleh seluruh e-wallet dari berbagai macam metode pembayaran dengan nilai transaksi maksimal sebesar 2 juta rupiah per transaksi.

2. Aman dari tindak kejahatan

Karena tidak melibatkan uang secara langsung, uang tunai atau uang fisik maka transaksi dapat lebih terminimalisir dari tindak kejahatan langsung seperti perampokan dan pencurian. Karena itu transaksi lewat QRIS dinilai lebih aman dan dapat meminimalisir potensi risiko tindak kejahatan.

3. Mengurangi peredaran uang palsu

Sampai saat ini oknum yang menghalalkan segala cara salah satunya dengan membeli atau membayar menggunakan uang palsu masih saja ada. Dengan adanya QRIS, risiko peredaran uang palsu tersebut dapat diminimalisir.

4. Menjadi alternatif pembayaran

Banyak di antara kita yang menggunakan ATM untuk mencairkan uang secara cepat untuk melakukan transaksi pembayaran. Bayangkan ketika Anda bepergian ke tempat yang jauh dari mesin ATM atau mungkin ATM tertinggal, maka cara tersebut tidak bisa lagi dilakukan.

Solusinya, Anda bisa menggunakan QRIS sebagai alternatif pembayaran. Dengan QRIS, tanpa membawa kartu ATM pun berbagai transaksi bisa cashless dilakukan.

Kekurangan fitur QRIS BRI

Hanya saja memang dari sekian banyak kelebihan keberadaan QRIS BRI, kekurangannya masih saja ada. Beberapa kekurangan dari penggunaan QRIS BRI di antaranya :

1. Jumlah transaksi yang masih terbatas

Memang transaksi maksimal 2 juta rupiah sudah cukup besar. Namun bagi orang yang ingin membeli suatu barang dengan nilai di atas 2 juta rupiah, maka QRIS tidak bisa digunakan. Oleh karena itu transaksi dengan QRIS masih dinilai terbatas.

2. Ancaman digital cyber yang sangat besar

Meski pembayaran non tunai atau cashless lebih aman karena tidak perlu membayar dan membawa uang tunai dalam jumlah banyak, namun pembayaran cashless atau non tunai lewat QRIS BRI tidak menutup kemungkinan untuk terjadinya tindak kejahatan.

Apalagi kita tahu bahwa pembajakan secara digital bisa dilakukan dan sampai saat ini keamanan siber khususnya di Indonesia masih sedang dikembangkan. Jadi penggunaan QRIS BRI sebagai metode pembayaran tetap harus digunakan secara hati – hati.

3. Ada biaya transaksi yang dibebankan

Kekurangan lainnya dari QRIS adalah adanya biaya transaksi atas layanan yang digunakan. Biaya transaksi tersebut dibebankan kepada merchant yang menggunakan layanan sementara untuk konsumen yang menggunakan QRIS tidak dibebankan biaya transaksi untuknya.

Syarat Mendaftar QRIS BRI

Ingin menggunakan dan memiliki QRIS BRI? Bagi Anda yang ingin mendaftar QRIS, ada beberapa syarat yang diberlakukan di antaranya :

  • Membuka rekening BRI atau sudah memiliki rekening BRI aktif
  • Mengisi form yang telah disediakan untuk mendaftar sebagai pengguna QRIS
  • Menyerahkan identitas diri seperti KTP dan juga NPWP

Ingin mendaftar m-banking BRI? Baca : Cara Daftar m-Banking BRI Lengkap Untuk Nasabah

Demikian informasi yang kami dapat bagikan terkait fitur dari penggunaan QRIS BRI sebagai layanan terbaru bank BRI untuk nasabah. Selamat mencoba dan dapatkan manfaatnya.

Tinggalkan Balasan