Asuransi Pendidikan di Indonesia

Asuransi Pendidikan di Indonesia yang Anda Perlu Tahu

Diposting pada

Meski tak banyak orang menyadarinya, asuransi pendidikan untuk anak sangat diperlukan untuk menjamin masa depannya. Asuransi Pendidikan di Indonesia untuk anak sendiri cukup banyak pilihannya.

Anda pun bisa memilih jenis asuransi yang mana untuk keperluan masa depan buah hati Anda. Beberapa rekomendasi terbaik akan kami ulas dalam daftar berikut ini!

Daftar Asuransi Pendidikan di Indonesia

Sebelum membahas ke daftar asuransi, kami akan menyajikan beberapa informasi terkait jenis – jenis asuransi. Informasi ini berguna agar Anda mengetahui secara pasti asuransi yang ditawarkan sebelum memilihnya sebagai berikut :

1. Dwiguna/ Endowment

Dwiguna/ Endowment merupakan jenis asuransi yang memiliki 2 manfaat. Asuransi satu ini memberikan perlindungan jiwa penggunanya serta menyediakan pengembalian uang. Perlu Anda ketahui apabila ada orangtua yang meninggal atua cacat seumur hidup, maka pihak asuransi akan menanggung biaya pendidikan sang anak.

Untuk bisa mendapatkan asuransi pendidikan dari Dwiguna/ Endowment ini maka Anda diharuskan untuk mengajukan dan klaim asuransi. Apabila tidak di klaim maka uang premi akan dikembalikan kepada yang tertanggung.

2. Unit Link

Unit Link merupakan jenis asuransi yang menyediakan biaya investasi bagi pendidikan anak. Bukan hanya itu, asuransi ini tentunya juga bisa memberikan manfaat perlindungan jiwa. Apabila orangtua meninggal atau cacat seumur hidup namun masih dalam masa pertanggungan maka anak memperoleh pengembalian uang premi.

Akan tetapi jika masa pertanggungan sudah habis maka pihak yang tertanggung tetap bisa memperoleh kembali uang premi sesuai hasil investasi yang telah disepakati sebelumnya.

Asuransi Unit Link memang bisa dikatakan sedikit berisiko. Hal ini dikarenakan premi yang dibayarkan akan diputarkan pada instrumen investasi. Sedangkan nilai yang ada dalam investasi terkadang bisa mendapatkan hasil yang bagus namun terkadang di waktu lain nilainya bisa jatuh.

3. Asuransi Syariah

Jenis asuransi syariah ini merupakan asuransi yang memiliki sistem kerja dan operasional berdasarkan syariat Islam dengan mengedepankan prinsip bagi hasil dan gotong royong dengan nasabah. Apabila Anda beragama islam maka Anda bisa memilih jenis asuransi satu ini.

Untuk jenis asuransi yang biasanya dipilih untuk membiayai Pendidikan adalah asuransi unit link, meski ada jenis asuransi dwiguna yang juga memberikan pertanggungan Pendidikan anak.

Setelah mengetahui jenis asuransi diatas, selanjutnya Anda perlu menyimak beberapa asuransi pendidikan di Indonesia yang bisa digunakan untuk membiayai masa depan anak Anda.

Asuransi Pendidikan di Indonesia

Beberapa jenis asuransi Pendidikan yang recommended untuk anak Anda dalam mengarungi masa depan Pendidikan di antaranya :

1. Manulife Education Protector

Asuransi pendidikan di Indonesia Manulife Education Protector merupakan jenis asuransi yang bisa memberikan proteksi pendidikan kepada anak Anda. Selain itu anak Anda juga mendapatkan manfaat atas nilai investasi yang bisa dirasakan di masa depan. Adapun premi yang dibayarkan setiap bulannya sekitar Rp 1 juta saja.

2. Sequis

Sequis juga termasuk perusahaan yang menyediakan jasa asuransi pendidikan. Melalui produk yang ditawarkan, Sequis menyajikan 2 proteksi bagi para mitranya yakni pendidikan dan jiwa. Keunggulan menggunakan Sequis ini Anda bisa mendapatkan keuntungan hingga hingga 200% apabila pembayaran premi diselesaikan dalam jangka waktu 10 hingga 16 tahun. Sedangkan untuk biaya pertanggungan minimumnya adalah 20 juta rupiah.

3. Asuransi Mandiri Perlindungan Sejahtera

Asuransi yang selanjutnya adalah Asuransi Mandiri Perlindungan Sejahtera. Asuransi satu ini termasuk kedalam jenis asuransi dwiguna.

Keunggulan dari asuransi ini adalah adanya biaya pendidikan, biaya risiko cacat atau meninggal hingga menawarkan loyalty bonus. Premi yang harus Anda bayarkan untuk mendapatkan asuransi ini adalah 3.6 jutaan.

4. PRULink Edu Protection

Prudential menghadirkan produk asuransi dengan nama PRULink Edu Protection. Sesuai dengan namanya produk satu ini termasuk kedalam jenis asuransi unit link. Dengan produk satu ini maka Anda bisa memberi proteksi bagi keluarga dalam satu polis. Premi yang harus dibayarkan per bulannya mulai Rp 500 ribu dengan nilai mencapai Rp 30 juta per polis.

5. Asuransi Pendidikan BNI

Bank BUMN yang satu ini juga tidak mau ketinggalan dalam menyediakan produk asuransi pendidikan bagi anak. Adapun asuransi pendidikan yang disajikan mulai dari jenjang pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi.

Masa pertanggungan pembayaran premi berkisar antara 9 sampai 17 tahun dengan biaya premi berkisar 5 juta rupiah setiap tahunnya.

Selain asuransi, BNI juga memiliki produk tabungan yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Cara membuka tabungan BNI pun sangat mudah, baca : Cara Membuka Rekening BNI Secara Online Tanpa Harus Ke Bank

Itulah daftar mengenai asuransi pendidikan di Indonesia yang bisa Anda jadikan referensi pilihan. Persiapkan asuransi Pendidikan untuk buah hati sejak dini.

Tinggalkan Balasan