Bubur kacang hijau merupakan salah satu masakan khas nusantara, bubur yang terbuat dari kacang hijau ditambahkan dengan ketan hitam dan santan ini sangat enak dimakan di malam hari atau saat udara sedang dingin. Namun jika cuaca sedang panas-panasnya, kita bisa menyiasati bubur kacang hijau dengan es batu hingga menjadi es bubur kacang hijau yang menyegarkan dan sehat. Namun tidak semua penggemar bubur kacang hijau membuat sendiri, sebagian besar justru membeli bubur kacang hijau pada usaha rumahan bubur kacang hijau karena ke praktisannya.
Jenis polong-polongan seperti kacang hijau memang makanan yang cukup banyak di konsumsi masyarakat. Biasanya sangat enak bila dibuat bubur kacang ijo dan dijadikan sebagai menu sarapan pagi. Kacang hijau juga dikenal memiiki banyak manfaat karena kandungan gizinya yang sangat lengkap, kacang hijau juga sangat baik bagi ibu hamil dan tentu saja calon bayi yang dikandungnya.
Seperti kita ketahui, jenis polong-polongan seperti kacang hijau memang kaya akan kandungan lemak tak jenuh yang bagus untuk kesehatan jantung. Kacang hijau juga berperan dalam mengurangi resiko penyumbatan darah yang bisa mengarah pada serangan jantung. Fungsi lain yang tak kalah penting adalah untuk meningkatkan kesehatan pembuluh arteri. Atas dasar itu, tak bisa disangkal jika kacang hijau sangat baik dikonsumsi para ibu hamil, selain untuk kesehatan dirinya juga calon bayi yang akan dilahirkannya.
Deskripsi Usaha Rumahan Bubur Kacang Hijau
Penjualan bubur kacang hijau di lakukan di rumah, itu sebabnya dinamai usaha rumahan bubur kacang hijau. Sebenarnya banyak juga di temui usaha bubur kacang hijau yang menggunakan gerobak dorong dan memiliki rute penjualan setiap hari, namun berjualan di rumah bisa lebih hemat moda usaha dan bisa dilakukan oleh siapa saja bahkan oleh seorang ibu rumah tangga sekalipun.
Bahan Baku Bubur Kacang Hijau
Bahan baku utamanya adalah kacang hijau, ditambah dengan ketan hitam, santan dan gula. Proses merendam dan merebus kacang hijau supaya menjadi bubur yang empuk dan spesial lezat memang membutuhkan waktu yang cukup lama, sekitar 3 jam bila menggunakan air hangat dan 6 jam bila menggunakan air dingin. Anda bisa membuat bubur kacang hijau yang enak sesuai resep bubur kacang ijo rahasia anda, namun jika anda belum punya bisa melihatnya di resep bubur kacang hijau untuk di jadikan referensi.
Tempat Usaha Rumahan Bubur Kacang Hijau
Sesuai namanya, kita bisa menjadikan rumah kita sebagai tempat usaha. Pilihlah bagian rumah yang paling strategis dan terlihat, buatlah satu ruangan sebagai tempat usaha. Sediakan meja kursi untuk pembeli yang ingin memakan di tempat.
Peralatan Usaha
Peralatan yang dibutuhkan tidak terlalu banyak, sebetulnya untuk tahap awal bisa menggunakan peralatan memasak yang ada dirumah. Bila sudah ramai membutuhkan peralatan khusus yang tidak dicampur dengan peraatan memasak rumah tangga. Dibutuhkan minimal 1 buah dandang besar untuk memasak bubur kacang hijau, 1 buah dandang ukuran sedang untuk memasakan ketan dan 1 buah dandang kecil untuk memasak santan (seyogyanya masing masing dandang ada sepasang, 1 untuk memasak 1 untuk menghangatkan/menyiapkan).
Karyawan
Tidak dibutuhkan karyawan khusus karena ini daam sekala usaha kecil.
Promosi dan pemasaran
Promosi terbaik biasanya dari mulut ke mulut, selain itu anda juga bisa membuat tulisan atau spanduk yang menerangkan bahwa dirumah ada dijual bubur kacang hijau. Promosi khusus belum dibutuhkan.
Harga Jual
Harga bubur kacang hijau di perumahan berkisar Rp 3.000, ada juga yang menjual Rp 5.000. Namun bila ada yang membeli kurang dari harga jualpun sebaiknya diberikan dengan ukuran porsinya yang dikurangi.
Resiko Usaha
Ada kaanya usaha kita sedang sepi, seperti usaha makanan lainnya cuaca akan berpengaruh pada banyaknya penjualan. Anda mesti bisa menyiasati hal ini dan memperkirakan penjualan.
Analisa Usaha Bubur Kacang Hijau
Modal Usaha :
Meja etalase Rp 500.000
Meja kursi untuk makan Rp 300.000
Dandang 6 pcs Rp 500.000
Alat makan Rp 200.000
Tota biaya : Rp 1.500.000
Biaya Operasional
Belanja bahan harian Rp 75.000 (untuk 50 porsi)x 30 hari = Rp 2.250.000
Gas dll Rp 10.000 x 30 hari = Rp 300.000
Total biaya operasional = Rp 2.550.000
Harga Pokok penjualan : Rp 2.550.000/30 hari/50 porsi = Rp 1.700
Penjualan Bubur Kacang Hijau 50 mangkuk/hari @ Rp. 3.000 = Rp. 150.000 x 30 hari = Rp 4.500.000
Untung bersih = Rp 4.500.000 – Rp 2.550.000 = Rp 1.950.000 perbulan
ROI : Rp 1.500.000 / Rp 1.950.000 = 0,76 bulan
Modal yang kecil namun memiliki pengembalian modal yang cukup membuat usaha rumahan bubur kacang hijau cukup menarik untuk dijadikan usah rumahan yang menjanjikan. Selamat berusaha, maju UKM indonesia
Pelajari juga peluang usaha menjanjikan lainnya yaitu:
- Peluang Usaha Pisang Goreng Kipas Crispy dan Resep Cara Membuatnya
- Peluang Usaha Budidaya Ternak Ayam Potong
- Peluang Usaha dan Cara Menanam Cabe Sistem Mulsa Plastik