Sedang mencari ide dan peluang usaha menjanjikan menjelang 2021?
Sejak awal tahun 2020 Indonesia mengalami pandemi yang berdampak besar terhadap sistem perekonomian Indonesia. Banyaknya pemutusan hubungan kerja yang dilakukan berbagai perusahaan mengakibatkan banyak orang mulai berjuang mendirikan suatu usaha.
Jika Anda pun termasuk salah satu orang yang tertarik untuk mulai menjalankan suatu usaha, ada beberapa ide dan peluang usaha menjanjikan menjelang 2021 yang bisa Anda coba. Apa sajakah ide dan peluang usaha menjanjikan yang cocok Anda jalankan menjelang 2021 mendatang? berikut kami akan berikan inspirasinya untuk Anda!
Ide dan Peluang Usaha Menjanjikan
Jual makanan beku atau frozen food
Ide dan peluang usaha menjanjikan 2020 yang pertama direkomendasikan untuk menjadi ide bisnis Anda di tengah pandemi seperti sekarang ini adalah usaha menjual frozen food. Banyak orang malas keluar rumah untuk berbelanja sayur atau buah setiap hari sehingga mereka banyak yang memilih untuk stock frozen food di rumah.
Dengan stock frozen food di rumah, intensitas atau frekuensi keluar rumah untuk berbelanja dapat diminimalisir atau dikurangi. Nah, semakin banyaknya orang yang mencari produk frozen food sementara tidak banyak orang yang menjual frozen food, maka menjalankan bisnis frozen food sangat dianjurkan untuk Anda.
Anda bisa menjadi reseller produk frozen food dan kemudian Anda dapat menjalankan bisnis tersebut. Modal untuk memulai bisnis frozen food juga tidak terlalu besar. Anda dapat menyiapkan modal mulai dari 500 ribu rupiah sampai dengan 1 juta rupiah untuk memulai bisnis yang satu ini.
Jika Anda tertarik untuk menjalankan ide dan peluang usaha yang satu ini, ada beberapa jenis produk frozen food yang dianjurkan untuk Anda jual karena banyak orang yang suka dan mencarinya. Beberapa jenis produk frozen food tersebut diantaranya adalah dimsum, siomay, sosis, dan corndog.
Bisnis catering makanan sehat
Selain perlu mengonsumsi multivitamin, mengonsumsi makanan sehat juga diperlukan selama pandemic. Hanya saja tak semua orang dapat menyiapkan makanan sehat setiap hari di rumah. Utamanya untuk mereka yang sibuk dan atau bekerja di luar rumah, tentu saja menyiapkan makanan sehat akan kesulitan bagi mereka.
Oleh karena itu, menjalankan bisnis catering makanan sehat sangat dianjurkan. Ada berbagai macam menu makanan sehat yang dapat Anda tawarkan. Karena bisnis ini adalah bisnis catering, maka Anda dapat memulai bisnis yang satu ini tanpa perlu stock produk makanan. Anda hanya perlu memasak sesuai dengan jumlah pesanan. Sehingga tidak akan ada potensi makanan yang basi karena tidak laku terjual.
Anda dapat menyiapkan promo menu diet mayo atau menu diet karbo. Siapkan juga paketan menu catering dengan jenis diet mayo atau diet karbo dan banderol harga paketan lebih murah dibandingkan harga satuan. Dengan begitu usaha Anda akan laris manis.
Jika Anda juga memiliki keahlian untuk membuat kue, Anda bisa juga menjalankan usaha membuat aneka kue. Inspirasinya baca : Daftar Jajanan Populer Untuk Usaha Rumahan, Dijamin Laris Manis!
Ide Usaha Jajanan Rumahan Modal Kecil yang Bisa Dicoba
Bisnis minuman herbal
Pandemi corona membuat semakin banyak masyarakat yang sadar tentang pentingnya imun tubuh dan menjaga kesehatan. Karena itu seiring sejalan dengan permintaan terhadap produk minuman herbal, menjalankan bisnis minuman herbal tentunya menjadi salah satu ide dan peluang usaha menjanjikan yang sangat dianjurkan untuk Anda.
Anda bisa menjual minuman herbal berbahan dasar buah atau rempah – rempah yang dipercaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Untuk modal yang harus disiapkan mulai dari 500 ribu rupiah saja. Untuk mengembangkan bisnis Anda, Anda dapat memanfaatkan platform seperti grab food atau go food. Pertimbangkan memulai ide dan peluang usaha yang satu ini sedari sekarang!
Untuk Anda yang tertarik menjual berbagai macam produk herbal, termasuk minuman herbal, baca : Tips Jual Produk Herbal Agar Laku Keras yang Wajib Dipahami Pemula
Mengajar online
Jika Anda memiliki skill yang dapat dibagikan dan memiliki kemampuan mengajar yang lumayan, maka ide dan peluang usaha yang bisa Anda jalankan adalah mengajar online. Anda dapat membuka kelas sendiri secara online dengan memanfaatkan aplikasi zoom, google hang out atau facebook video call.
Jika Anda tertarik mengajar online dengan menggunakan facebook video call, Anda dapat mengajar sebanyak 10 orang dalam satu kali pertemuan. Untuk menjalankan usaha ini tidak butuh modal. Semuanya bisa dilakukan secara gratis.
Bisnis online shop yang menjual berbagai kebutuhan sehari – hari
Karena banyaknya orang yang sudah terlena untuk ‘dirumah saja’, oleh karena itu semakin jarang orang yang belanja di mall atau supermarket. Solusinya, Anda dapat menjalankan bisnis online shop yang menjual berbagai macam kebutuhan sehari – hari.
Anda dapat menjual bahan makanan mentah, bumbu dapur, perlengkapan mandi, serta perlengkapan dan kebutuhan bayi. Siapkan juga alternatif pengirimannya agar orang – orang yang membeli di tempat Anda bisa duduk saja di rumah dan barang yang ia beli bisa langsung sampai di rumah dan bisa siap untuk digunakan tanpa perlu keluar rumah.
Untuk Anda yang sebelumnya sudah punya toko kelontong dan mengalami penurunan daya jual karena pandemi corona, maka dianjurkan agar Anda menjual produk yang disediakan di toko kelontong Anda secara online. Anda bisa memanfaatkan sosial media, atau berbagai platform e-commerce seperti Shopee, Bukalapak atau Tokopedia untuk menjual produk Anda.
Itulah beberapa ide dan peluang usaha menjanjikan di tengah pandemic yang Anda bisa coba. Semoga Anda yang tengah berjuang memulihkan kondisi ekonomi di tengah pandemi seperti sekarang ini diberikan ketabahan dalam menjalaninya. Salam wirausaha!